GLC-PWI Jatim Ungkap Strategi Hadapi Oknum Wartawan dan LSM ‘Nakal’

 


JAVASATU.COM-MALANG- Government Learning Centre (GLC) bersama Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Timur, didukung oleh Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Jawa Timur, akan menggelar In-House Training (IHT) bertajuk ‘Strategi Menghadapi Wartawan dan LSM Nakal’ selama dua hari di sebuah hotel di Kota Malang.

Pelatihan ini diadakan untuk menanggapi maraknya tindakan tidak terpuji yang dilakukan oleh oknum wartawan dan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) yang seringkali berkolaborasi untuk melakukan pemerasan, pemalakan, dan pengancaman terhadap pejabat daerah, instansi pemerintah maupun swasta, kepala desa, kepala sekolah, dan individu yang sedang bermasalah.

Fenomena ini telah menimbulkan keresahan di kalangan pejabat dan instansi terkait, sehingga muncul permintaan agar GLC menyelenggarakan pelatihan khusus untuk memberikan strategi dalam menghadapi wartawan dan LSM nakal tersebut. Melalui pelatihan ini, para pejabat diharapkan dapat memahami cara dan strategi menghadapi oknum wartawan dan LSM, berdasarkan undang-undang dan peraturan yang berlaku.

Selain materi utama tentang strategi menghadapi wartawan dan LSM nakal, pelatihan ini juga mencakup pembahasan mengenai cara menjalin hubungan yang baik antara wartawan dan instansi pemerintah, teknik praktis membuat berita dan rilis media, pemanfaatan platform media sosial dalam instansi pemerintahan, serta penggunaan teknologi kecerdasan buatan (AI).

Ketua PWI Jawa Timur, Lutfil Hakim, menyambut baik kegiatan ini karena dianggap sangat bermanfaat bagi para pejabat dan lembaga terkait. Menurutnya, wartawan yang tidak profesional sering kali menjadi sumber masalah yang berdampak negatif pada kualitas informasi yang diterima oleh publik.

“Hal ini dapat menyebabkan distorsi informasi dan merusak kepercayaan masyarakat,” tegasnya, Senin (26/08/22024).

Para narasumber yang akan memberikan materi dalam pelatihan ini adalah tokoh-tokoh berpengalaman di bidangnya, antara lain Sherlita Ratna Dewi Agustin, S.Si., M.IP (Kepala Dinas Kominfo Jawa Timur), Joko Tetuko A. Latif, S.Pd, M.Si (Ketua Dewan Kehormatan PWI Jatim), Dr. Drs. M. Solihin Bahari, M.Si (Wartawan Senior/Dosen Komunikasi), Hary Santoso (Redaktur Senior Malang Posco Media), dan Naning Yusuf (Direktur TIMES Indonesia Network).

0 Komentar